Perkembangan Berbagai Organisasi Etnik Kedaerahan dan Keagamaan Pada Masa Perkembangan Pergerakan Nasional

Perkembangan Berbagai Organisasi Etnik Kedaerahan dan Keagamaan Pada Masa Perkembangan Pergerakan Nasional

March 31, 2018


Nama Organisasi
Sejarah kelahiran
Tujuan
Bentuk perjuangan
Jong Java
Merupakan organisasi kepemudaan yang dilunya bernama Tri Koro Darmo. Kemudian berubah menjadi nama menjadi Jong Java pada tanggal 12 Juni 1918 dalam kongres I di Solo.
Mencapai Jawa Raya dengan pengkokohan  rasa persatuan antara pemuda-pemuda Jawa, Sunda, Madura, Bali dan Lombok.
Diplomasi, kesenian dan pengetahuan
Tri Koro Dharmo
Tri Koro Dharmo dirintis oleh R. Satiman Wiryosanjoyo, Kadarman, dan Sunardi pada 7 Maret 1915 di Jakarta.
Mempersatukan para pelajar pribumi, dan mengembangkan minat pelajar pribumi di berbagai bidang di antaranya kesenian, bahasa nasional, dan pengetahuan umum.
Diplomasi dan organisasi
Jong Islaminten Bond
Didirikan oleh pemuda (pelajar) Islam tanggal 1 Januari 1925 di Jakarta.
Dibentuk untuk belajar agama Islam bagi pelajar Islam dan menumbuhkan persatuan dan persaudaraan bagi para terpelajar Islam se-Nusantara
Keagamaan dan pendidikan
Perkumpulan Pemuda Kristen (PPK)
Pada awal berdiri tahun 1920 bernama Muda Kristen Jawi, dalam bahasa Jawa. Kemudian diubah menjadi Perkumpulan Pemuda Kristen (PPK), dalam bahasa Indonesia.
Organisasi ini bertujuan untuk membina iman para pemuda kristiani dan juga menjadi wadah untuk saling berbagi pengalaman dalam keseharian sebagai kristiani dan mempererat pemuda kristiani.

Keagamaan dan pendidikan
Muhammadiyah
Pendiri Muhammadiyah adalah K.H. Ahmad Dahlan di Kampung Kauman Yogyakarta pada tanggal 18 November 1912 (8 Dzulhijjah 1330 H)
Mewujudkan cita-cita masyarakat Islam yang sebenar-benarnya dengan  menegakkan dan menjunjung tinggi Agama Islam
Keagamaan dan pendidikan
Nahdlatul Ulama
Didirikan tahun 16 Rajab 1344 H(31 Januari 1926). Dipimpin oleh K.H Hasyim Asy�ari sebagai Rais Akbar Didirikan pada 16 Rajab 1344 H (31 Januari 1926).
Di tengah-tengah masyarakat menegakkan ajaran Islam menurut paham Ahlussunnah waljama'ah dan masih dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Keagamaan dan pendidikan
Taman Siswa
Organisasi ini berdiri tanggal 13 Juli 1922 di Yogyakarta dan didirikan oleh Ki Hadjar Dewantara.
Mendidik pemuda Indonesia dan juga sebagai alat perjuangan bagi rakyat Indonesia
Pendidikan untuk pribumi





A. Jong Java

Jong Java merupakan organisasi yang dulunya ketika dibentuk bernama Tri Koro Darmo, tanggal 7 Maret 1915. Kemudian, berubah nama menjadi Jong Java tanggal 12 Juni 1918. Jong Java memiliki tujuan mengembangkan cita-cita dengan membangun Jawa Raya dan mengembangkan pergerakan di kalangan rakyat. Cita-cita tersebut diperinci sebagai berikut:
1. Melakukan pembangunan persatuan Jawa Raya dengan ikatan bersama murid-murid sekolah menengah bangsa Indonesia.
2. Menambah pengetahuan anggotanya
3. Memupuk cinta budaya sendiri, terutama budaya Jawa ketika itu

B. Tri Koro Darmo

Tri Koro Darmo berdiri tanggal 7 Maret 1915 di Gedung Stovia dan dirintis oleh R. Satiman Wiryosanjoyo, Kadarman, dan Sunardi. Organisasi ini bertujuan mempersiapkan pemuda menjadi pemimpin bangsa di masa yang akan datang dan memunyai jiwa cinta tanah air, memperluas persaudaraan antar pemuda dan mengembangkan atau menyebarluaskan budaya Jawa. Selanjutnya, cita-cita tersebut berlanjut ketika Tri Koro Darmo berubahnama  menjadi Jong Java.

C. Jong Islaminten Bond

Jong Islaminten Bond berdiri di Jakarta oleh para pemuda Islam pada tanggal 1 Juni 1925. Organisasi ini diketuai oleh Raden Sam dengan penasehatnya bernama Haji Agus Salim. Organisasi ini dibentuk agar ada ikatan erat antar pemuda Muslim di Indonesia. Pada tanggal 1 Januari 1925, para pemuda Islam di Jakarta mendirikan suatu organisasi vang diberi nama Jong Islamiten Bond. Sebagai ketuanya dipilih Raden Sam dan sebagai penasehat ditunjuk Haji Agus Salim. Tujuan organisasi ini adalah mempererat persatuan di kalangan pemuda Muslim.

Jong Islaminten Bond tidak bergerak di bidang politik. Namun, untuk anggota yang berusia lebih dari 18 tahun dibolehkan mengikuti kegiatan politik. Organisassi ini memunyai sifat terbuka dan anggotanya yang sudah dewasa diberi kebebasan untuk berkecimpung di kegiatan politik.

D. Perkumpulan Pemuda Kristen

Perkumpulan Pemuda Kristen (PPK), pada awalnya bernama <uda Kristen Jawi yang berdiri tahun 1920. Anggotanya adalah sejumlah anak muda beragama Kristen. Pada awalnya dalam pergaulan menggunakan bahasa Jawa untuk pengantar pergaulan. Setelah berubah nama menjadai PPK, menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar pergaulan. Organisasi ini bertujuan untuk membina iman para pemuda kristiani dan juga menjadi wadah untuk saling berbagi pengalaman dalam keseharian sebagai kristiani dan mempererat pemuda kristiani.

E. Muhammadiyah

Secara etimologis, Muhammadiyah berarti pengikut Nabi Muhammad SAW. Organisasi Muhammadiyah didirikan oleh K.H. Ahmad Dahlan pada tanggal 18 November 1912 karena dorongan beberapa muridnya dan anggota Budi Utomo. Namun, berdirinya organisasi ini lebih kepada pendalaman K.H. Ahmad Dahlan terhadap kandungan Al-Qur�an dan kandungan isinya serta ketidakmurnian ajaran Islam karena tidak dijadikannya Al-Qur�an dan As-Sunnah sebagai rujukan atau acuan sebagian umat Islam di Indonesia.

Tujuan organisasi Muhammadiyah antara lain:

                     Mengembalikan ajaran Islam sesuai dengan sunah rasul.
                     Memberantas kebiasaan-kebiasaan yang tidak sesuai dengan ajaran Islam.
                     Meningkatkan pengetahuan agama di kalangan para anggotanya.

Cara mencapai tujuan tersebut dengan mendirikan lembaga-lembaga pendidikan, lembaga sosial, mendirikan masjid-masjid, dan mengusahakan penerbitan, serta mengadakan perkumpulan untuk membahasa masalah tentang Islam..


F. Nandlatul Ulama (NU) 

Organisassi NU didirikan pada tanggal 31 Januari 1926 oleh  K.H. Hasyim As�ari sebagai Rais Akbar. Menegakkan ajaran Islam menurut paham Ahlussunnah Wal Jama'ah di tengah-tengah kehidupan masyarakat, di dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
Perkembangan Nandlatul Ulama sangat cepat sebagai organisasi Islam berskala nasional. Dalam perkembangannya salah satunya karena NU berdiri di Jawa Timur yang menjadi pusat pesantren di Indonesia. Jawa Timur juga memiliki banyak ulama-ulama besar.

G. Taman Siswa

Organisasi ini berdiri tanggal 13 Juli 1922 di Yogyakarta dan didirikan oleh Ki Hadjar Dewantara. Berdirinya Taman Siswa karena ketidakpuasan terhadap sistem pendidikan  pada masanya, lebih tepatnya ketika Indonesia dikuasai Belanda. Belanda terlalu memarjinalkan rakyat Indonesia sehingga anak Indonesia tidak semuanya merasakan bangku sekolah. Hanya mereka yang memunyai uang dan kedudukan saja yang dapt mengenyam bangku sekolah. Padahal, seluruh rakyat Indonesia memerlukan pendidikan untuk membebaskan Indonesia dari belenggu penjajahan dan menyejahterakan Indonesia itu sendiri. Tujuan khusus organisasi Taman Siswa adalah mendidik pemuda Indonesia dan juga sebagai alat perjuangan bagi rakyat Indonesia.

Jenis-Jenis Barang atau Alat Pemuas Kebutuhan Manusia

Jenis-Jenis Barang atau Alat Pemuas Kebutuhan Manusia

March 29, 2018


     Ada banyak alat pemenuhan kebutuhan manusia. Alat tersebut seperti barang dan jasa, alat yang berwujud dan tidak berwujud, untuk memeroleh alat pemenuh kebutuhan ada yang memerlukan biaya maupun tidak, dan lain-lain. Untuk mengingat berbagai jenis alat pemenuh kebutuhan maka alat pemenuh kebutuhan dapat diklasifikasikan sebagai berikut.


a) Alat Pemenuhan Kebutuhan Menurut Kelangkaannya atau Cara Memperolehnya
Alat pemuas kebutuhan berdasarkan kelangkaannya atau cara memerolehnya dibedakan menjadi barang ekonomis dan barang bebas.

1. Barang Ekonomis
Barang ekonomis adalah barang yang untuk memerolehnya menggunakan pengorbanan karena keberadaannya yang terbatas. Contoh barang ekonomis antara lain baju, kendaraan, dan lain-lain.

2. Barang Bebas
Barang bebas adalah barang yang untuk memilikinya tidak memerlukan pengorbanan. Contohnya sinar matahari dan udara.

 b) Alat Pemenuhan Kebutuhan Menurut Hubungannya dengan Barang Lain
jenis barang menurut hubungannya dengan barang lain dibedakan menjadi barang subtitusi dan barang komplementer.

1. Barang Substitusi
Barang subtitusi adalah barang yang dapat saling menggantikan atau menukar dengan barang lain yang memiliki fungsi atau kegunaan yang sama. Contoh nasi yang dapat diganti dengan jagung, gula merah yang dapat diganti dengan gula putih.

2. Barang Komplementer
Barang komplementer adalah barang yang dalam penggunaannya saling melengkapi. Contoh barang ini antara lain: komputer tanpa listrik tidak akan menyala, ban tanpa angin membuat roda tidak dapat bergerak.

c) Alat Pemenuhan Kebutuhan Menurut Tujuan Penggunaannya
Berdasran tujuan penggunaannya, barang dibedakan menjadi barang produksi dan barang konsumsi.

1. Barang Produksi (Barang Modal)
Barang produksi atau barang modal adalah barang yang memerlukan proses dalam penggunaanya, barang ini tidak dapat langsung digunakan.Contoh barang modal antara lain: mesin, lahan, dan bangunan.

2. Barang Konsumsi
Barang konsumsi adalah barang yang dapat digunakan secara langsung karena telah melalui proses produksi. Barang konsumsi dapat disebut juga barang siap pakai atau barang jadi. Contohnya alat tulis dan berbagai jenis makanan.

d) Alat Pemenuhan Kebutuhan menurut Proses Pembuatannya.
Menurut proses pembuatannya, alat pemuas kebutuhan (barang) dibedakan menjadi barang mentah, barang setengah jadi, dan barang jadi.

1. Barang Mentah
Barang mentah adalah barang yang harus melalui proses produksi sebelum digunakan. Contoh barang mentah antara lain : besi belum bisa digunakan jika belum dibentuk menjadi peralatan dapur, gandum belum bisa digunakan jika belum dibuat roti.

2. Barang Setengah Jadi
Barang setengah jadi adalah barang yang belum bisa digunakan karena masih dalam proses produksi. yaitu barang atau alat pemuas kebutuhan yang masih dalam proses produksi. Contoh barang ini antara lain : batu bata belum bisa digunakan karena belum digunakan untuk membangun rumah.

3. Barang Jadi
Barang jadi adalah barang atau alat pemuas kebutuhan yang sudah dapat digunakan atau dikonsumsi karena telah melalui proses produksi. Contoh barang ini antara lain : nasi, roti, alat elektronik, peralatan dapur, dan lain-lain.

Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kebutuhan Manusia

Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kebutuhan Manusia

March 29, 2018

Antar manusia memenuhi perbedaan ragam kebutuhan dan jumlahnya. Ada faktor-faktor yang memengaruhi perbedaan tersebut. Faktor-faktor tersebut antara lain:

a) Jenis Kelamin dan Usia
Jenis kelamin memngaruhi perbedaan jenis dan jumlah kebutuhan. Perbedaan jenis kelamin dan usia juga dapat ditemukan atau dilihat dari variasi dan jenis kebutuhan.


b) Tingkat Pendidikan
Tingkat pendidikan atau kesadaran menambah pengetahuan memengaruhi jenis kebutuhannya. Semakin tinggi pendidikan seseorang maka kebutuhan yang diperlukan semakin kompleks. Contoh: kebutuhan siswa SD lebih sederhana ketimbang siswa SMP yang lebih kompleks.

c) Lingkungan Tempat Tinggal
Pada faktor lingkungan tempat tinggal terkait dengan kondisi alam atau geografis sebagai tempat tinggal. Orang hidup di desa beda kebutuhannya dengan orang yang tinggal di kota, dan orang yang tinggal di pesisir pantai beda kebutuhannya dengan orang yang tinggal di pegunungan.

d) Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi memengaruhi penemuan atau hasil produksi yang baru. Hal tersebut memberikan pengaruh kepada seseorang untuk memiliki produk yang dihasilkan.

e) Tingkat Pendapatan
Pendapatan seseorang berpengaruh terdahapintensitas kebutuhan. Semakin besar pendapatan seseorang maka akan semakin banyak kebutuhan yang harus dipenuhi karena banyaknya sarana untuk pemenuhan kebutuhan itu sendiri, begitu juga sebaliknya.

f) Status Sosial
Di masyarakat, semakin tinggi kedudukan seseorang biasanya kebutuhannya semakin beragam dan semakin bertambah kebutuhannya.

g) Perbedaan Selera
Slera yang berbeda maka akan memengaruhi kebutuhan barang dan jasa yang berbeda pula. Selera seseorang akan memengaruhi orang tersebut akan pemenuhan kebutuhannya.

Pengertian Kebutuhan dan Macam-macam Penggolongan Kebutuhan Manusia

Pengertian Kebutuhan dan Macam-macam Penggolongan Kebutuhan Manusia

March 29, 2018

1. Pengertian Kebutuhan

Kebutuhan adalah suatu keperluan terhadap barang atau jasa yang harus dipenuhi, jika tidak dipenuhi akan mengganggu keberlangsungan hidup manusia. Pemenuhan kebutuhan atas dasar kesadaran manusia itu sendiri tanpa tuntutan  orang lain atau pihak lain.

2. Macam-macam Penggolongan Kebutuhan Manusia


1) Macam-Macam Kebutuhan Menurut Intensitasnya atau Tingkatannya
a) Kebutuhan Primer ( Kebutuhan Pokok )
Kebutuhan primer adalah pokok atau dasar yang mutlak harus dipenuhi demi kelangsungan kehidupan manusia. Kebutuhan ini berupa makanan, pakaian, dan tempat tinggal (pangan, sandang, dan papan).
Tidak terpenuhinya kebutuhan primer menyebabkan manusia sulit untuk melangsungkan kehidupan.
b) Kebutuhan Sekunder
Kebutuhan sekunder adalah kebutuhan yang bisa dipenuhi jika kebutuhan primer sudah terpenuhi.Kebutuhan sekunder merupakan perkembangan kebutuhan primer manusia. Contohnya Pendidikan, alat transportasi,dll.
Kebutuhan sekunder tidak telalu penting untuk dalam pemenuhannya, karena tanpa memenuhi kebutuhan sekunder, manusia tetap masih bisa hidup.
c) Kebutuhan Tersier
 Kebutuhan tersier adalah kebutuhan yang dapat dipenuhi jika kebutuhan primer dan sekunder sudah terpenuhi..Contohnya Perhiasan,mobil mewah,dll.
Setiap orang memunyai batas kebutuhan primer, sekunder, dan tersier yang berbeda. Intensitas kebutuhan manusia tergantung kemampuan perekonomiannya.

2) Macam-Macam Kebutuhan Menurut Sifat
a) Kebutuhan Jasmani
Kebutuhan jasmani adalah kebutuhan yang berhubungan dengan lahiriah atau dirasakan oleh badan manusia tersebut. Kebutuhan jasmani ini banyak contohnya, di antaranya makanan, pakaian, istirahat, obat-obatan, dan lain-lain.
b) Kebutuhan Rohani
Kebutuhan rohini adalah kebutuhan manusia yang berhubungan dengan kejiwaan manusia. Kebutuhan rohani terkait dengan tuntutan akan perasaan, keyakinan, dan etika. Kebutuhan rohani di antaranya ibadah, rekreasi, sosialisasi, pendidikan,hiburan, dan lain-lain.

3)  Macam-Macam Kebutuhan Menurut Waktu Penggunaannya
a) Kebutuhan Sekarang
Kebutuhan sekarang adalah kebutuhan yang wajib dipenuhi ketika sangat dibutuhkan dan mendesak. Kebutuhan sekarang tidak bisa ditawar lagi untuk pemenuhannya dan tidak bisa ditunda. Contohnya seorang yang lapar harus makan, seorang yang sakit harus minum obat, dan seorang yang lelah harus segera istirahat.
b) Kebutuhan yang Akan Datang
Kebutuhan yang akan datang adalah kebutuhan yang pemenuhannya dapat ditunda atau ditangguhkan. Kebutuhan ini tidak mendesak untuk dipenuhi. Contohnya seorang yang berinvestasi untuk masa yang akan datang, dan seorang yang menabung di bank untuk biaya pendidikannya kelak.

4) Macam-Macam Kebutuhan Menurut Subjeknya
a) Kebutuhan Individu
Kebutuhan individu adalah kebutuhan yang berkaitan dengan perorangan atau diri masing-masing. Pemenuhan kebutuhan individu dilakukan dengan diri sendiri. Contohnya kendaraan, pakaian, makanan, dan lain-lain.
b) Kebutuhan Kelompok atau Kolektif
Kebutuhan kelompok adalah kebutuhan yang dirasakan semua orang atau bersama-sama dan usaha pemenuhannya juga dilakukan bersama-sama. Contohnya berbagai fasilitas umum seperti sekolah, jalan, jembatan, sekolah, dan lain-lain.

Perbandingan Kehidupan Ekonomi Masyarakat Kota dengan Masyarakat Desa

Perbandingan Kehidupan Ekonomi Masyarakat Kota dengan Masyarakat Desa

March 29, 2018

1. Keterkaitan Dukungan Pemenuhan Kebutuhan Ekonomi Masyarakat Kota dengan Masyarakat Desa
Dalam pemenuhan kebutuhan, masyarakat desa dengan kota saling melengkapi. Baik masyarakat desa ataupun masyarakat kota tidak dapat memenuuhi kebutuhan ekonominya sendiri. Masyarakat kota membutuhkan pemenuhan kebutuhan dalam bidang pangan atau bahan mentah dari masyarakat desa, misalnya kebutuhan akan padi. Sebaliknya, masyarakat desa yang membutuhkan bantuan masyarakat kota pada bidang hasil industri, misalnya kebutuhan akan teknologi, produk kesehatan, dan lain-lain. 


2. Alat Pemenuhan Kebutuhan Tersedia Secara Lengkap, Baik di Kota Maupun Desa
Karena saling membutuhkan, masyarakat kota maupun desa tidak bisa memenuhi kebutuhannya sendiri-sendiri. Karena tidak adanya lahan pertanian di kota, maka kebutuhan masyarakat kota pada bidang pertanian dipenuhi dari desa. Begitu juga di desa yang tidak adaareal industri maka pada bidang industri, desa memenuhinya dari pabrik-pabrik di kota.

3. Bila tidak tersedia alat pemenuhan kebutuhan secara lengkap, bagaimana cara kota dan desa memenuhi kebutuhannya?
Jika masing-masing masyarakat baik desa maupun kota alat pemenuhan kebutuhannya tidak lengkap, cara pmenuhannya dengan saling bekerjasama. Masyarakat kota mengirim hasil produksi di kota, begitu juga sebaliknya, masyarakat desa mengirim hasil pertanian dari desa. Keduanya hanya memerlukan fasilitas transportasi dan komunikasi yang lancar .  Jika adanya fasilitas transportasi dan komunikasi antara kota dengan desa, maka alat pemenuhan kebutuhan masyarakat kota dan desa tersedia secara lengkap.


Benda-Benda Peninggalan Masa Praaksara (Prasejarah) dan Masa Sejarah

Benda-Benda Peninggalan Masa Praaksara (Prasejarah) dan Masa Sejarah

March 27, 2018


Benda
Kategori
Alasan
Fosil manusia purba
Benda peninggalan masa praaksara atau  zaman praaksara
Manusia purba hidup ketika zaman prasejarah. Ketika manusia purba hidup, satu-satunya cara berkomunikasi yaitu menggunakan gambar berupa cap tangan atau hewan buruan.
Alat-alat tulang
Benda peninggalan masa praaksara atau zaman prasejarah
Alat-alat tulang  dipakai ketika zaman praaksara atau zaman prasejarah meskipun zaman sejarah masih dapat dijumpai. Hal tersebut dibuktikan dengan bentuknya yang masih sederhana. Alata-alat tersebut digunakan untuk kehidupan sehari-hari.
Prasasti
Benda peninggalan zaman sejarah
Prasasti tergolong peninggalan zaman sejarah atau ketika manusia sudah mengenal tulisan. Prasasti merupakan piagam yang dituli pada batu, tembaga, dan sebagainya.
Naskah Kuno
Benda peninggalan zaman sejarah
Naskah kuno jelas berasal dari zaman sejarah. Naskah kuno berupa tulisan yang memuat pengetahuan atau karya seni orang-orang pada zaman dahulu.

Berikut penjelasan lebih lanjut mengenai tabel di atas:
1. Fosil Manusia Purba
Sebelum pembaca mengenal lebih lanjut mengenai manusia purba, penulis akan menjelaskan apa itu fosil manusia purba. Fosil adalah sisa tulang belulang binatang atau tumbuhan yang tertanam di bawah tanah dan telah mengeras atau membatu. Fosil manusia purba yang ditemukan berupa tulang belulang manusia zaman purba yang telah membatu.
Menurut Teori Evolusi manusia berasal dari kera, termasuk manusia purba. Secara umum manusia purba terbagi menjadi tiga kelompok yaitu Meganthropus (Manusia Besar), Pitecanthropus (Manusia Kera Berjalan Tegak) dan Homo (Manusia Cerdas).

2. Alat-Alat Tulang
Alat-alat tulang digunakan sebelum tulisan ditemukan bahkan sampai masa praaksara atau prasejarah berakhir. Meskipun begitu, alat-alat tulang digolongkan sebagai alat praaksara dengan alasan sudah digunakan ketika zaman praaksara. Sifat alat-alat yang tidak sekeras batu dan lebih keras daripada kayu menjadi primadona manusia prasejarah. Alat-alat tulang digunakan sebagai bahan membuat perkakas. Alat-alat tulang biasa dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari oleh manusia purba.

3. Prasasti
Prasasti merupakan hasil kebudayaan setelah praaksara atau zaman sejarah. Prasasti merupakan piagam yang dituli pada batu, tembaga, dan sebagainya. Di Indonesia, penemuan prasasti Yupa yang menandai berakhirnya masa praaksara. Yupa ditemukan di Kutai, Kalimantan Timur. Yupa merupakan tulisan tertua di Indonesia yang menggunakan huruf Pallawa. Yupa menceritakan Kerajaan Kutai pada masa kejayaannya.

4. Naskah Kuno
Naskah kuno berisi informasi tentang pengetahuan maupun karya seni yang berwujud tulisan yang diturunkan oleh orang-orang zaman dahulu. Naskah kuno menjadi salah satu warisan untuk generasi mendatang.

Mengenal Masa Praaksara

Mengenal Masa Praaksara

March 27, 2018

Masa praaksara  merupakan masa dimana manusia belum mengenal tulisan. Apabila diuraikan lebih lanjut, masa praaksara terdiri dari dua kata yaitu pra yang berarti sebelum, dan aksara yang berarti tulisan. Masa praaksara juga memunyai sebutan lain yaitu masa nirleka. Nirleka terdiri dari dua kata yaitu nir yang berarti tidak ada dan leka yang berarti tulisan. Sebutan lain dari masa praaksara selain masa nirleka yaitu massa prasejarah.
Tulisan menjadi pembatas waktu masa praaksara karena tulisan merupakan hasil kebudayaan manusia. Tulisan atau aksara menjadi alat komunikasi manusia. Tulisan menjadi sumber pengetahuan yang diwariskan dari satu generasi ke generasi berikutnya. Warisan generasi yang lalu kepada generassi yang akan datang dapat berupa catatan-catatan tertulis dalam bentuk prasasti ataupun catatan-catatn tertulis. Tulisan-tulisan tersebut berguna sebagai pengetahuan tentang peradaban zaman dahulu.
Zaman praaksara mulai bergulir ketika manusia ada, kemudian berakhir ketika tulisan sudah ditemukan (zaman aksara atau sejarah). Berakhirnya masa praaksara setiap bangsa berbeda beda, berikut hal-hal yang menandai berakhirnya masa praaksara:

1. Mulai dikenalnya tulisan berupa simbol-simbol yang disebut piktograf  tahun 4000 SM oleh bangsa Sumeria.

2. Tahun 3000 SM bangsa Mesir Kuno mengenal tulisan yang mirip dengan bangsa Sumeria bernama huruf hieroglif. Hieroglif merupakan simbol-simbol seperti perkakas, hewan, dan alat transportasi.

3.  Abad ke-5 M, Indonesia mengakhiri masa praaksara yang mendapat pengaruh dari pedagang India yang membawa kebudayaan berupa arsitektur bangunan, sistem pemerintahan, dan seni sastra. Berakhirnya zaman praaksara di Indonesia diketahui dari Yupa yang ditemukan di Kutai, Kalimantan Timur. Yupa merupakan tulisan tertua di Indonesia yang menggunakan huruf Pallawa.

Faktor-Faktor Penyebab Kegagalan Perlawanan Mengusir Penjajah di Berbagai Daerah

Faktor-Faktor Penyebab Kegagalan Perlawanan Mengusir Penjajah di Berbagai Daerah

March 22, 2018
No
Penyebab Kegagalan
Penjelasan
1.
Kalahnya persenjataan jika dibandingkan dengan persenjataan penjajah
Persenjataan penjajah yang lebih modern seperti senapan dan meriam jelas lebih diuntungkan ketika berlangsung daripada persenjataan rakyat yang masih menggunakan senjata tradisional, bambu runcing, dan senjata lain yang belum secanggih milik penjajah.
2.
Politik adu domba oleh penjajah
Penjajah mengadu domba para penguasa satu kerajaan atau bisa juga penguasa kerajaan dengan rakyatnya.
3.
Perencanaan perang yang kurang matang
Perencanaan perang menjadi syarat utama agar perang dapat dimenangkan. Akan tetapi, perencanaan perang yang dilakukan penguasa kurang matang ketika melawan penjajah, sehingga banyak korban dari pihak rakyat maupun penguasa akibat peperangan yang terjadi.
4.
Terserang penyakit ketika perang
Wabah penyakit sangat menggaggu ketika perang berlangsung. Pengetahuan cara mengobati juga menjadi andil gagalnya perlawanan rakyat terhadap penjajah yang disebabkan penyakit.
5.
Perlawanan masih bersifat kedaerahan
Perjuangan untuk mengusir penjajahan tidak dilakukan serentak di berbagai daerah. Usaha mengusir penjajah hanya dilakukan oleh daerah yang mendapatkan tekanan penjajah saja.


Ada banyak faktor yang menjadi penyebab kegagalan penguasa beserta rakyat untuk mengusir penjajah. Dari berbagai faktor, akan dipilih lima faktor dominan yang menyebabkan kegagaln penguasa beserta rakyat untuk mengusir penjajah.
1.      Kalahnya persenjataan jika dibandingkan dengan persenjataan penjajah
Persenjataan penjajah yang lebih modern seperti senapan dan meriam jelas lebih diuntungkan ketika berlangsung daripada persenjataan rakyat yang masih menggunakan senjata tradisional, bambu runcing, dan senjata lain yang belum secanggih milik penjajah. Seperti peperangan antara Sultan Ageng Tirtayasa dengan Sultan Haji, perang antara ayah dengan anaknya. Sultan Ageng Tirtayasa dibantu oleh rakyat Banten dan Sultan Haji dibantu Belanda. Karena Sultan Ageng bersama rakyat Banten kalah dalam hal persenjataan, maka perang dimenangkan oleh Sultan Haji bersama Belanda. Sulltan Ageng ditangkap tahun 1683. Akhirnya pada tahun 1692 Sultan Ageng meninggal dunia.

2.      Politik adu domba oleh penjajah
Penjajah mengadu domba para penguasa satu kerajaan atau bisa juga penguasa kerajaan dengan rakyatnya. Pada perang Padri, antara kaum Padri dengan kaum Adat, Belanda memiliki andil dalam perseteruan dua kaum tersebut meski akhirnya kedua kaum itu bersatu melawan Belanda. Berbeda dengan perang antara Sultan Ageng dengan Sultan Haji, Belanda yang memihak Sultan Haji menyebabkan ditangkapnya Sultan Ageng, pemimpin yang sangat berpengaruh di Banten.

3.      Perencanaan perang yang kurang matang
Perencanaan perang menjadi syarat utama agar perang dapat dimenangkan. Akan tetapi, perencanaan perang yang dilakukan penguasa kurang matang ketika melawan penjajah, sehingga banyak korban dari pihak rakyat maupun penguasa akibat peperangan yang terjadi. Hal tersebut terbukti dengan tkurang adanya perhitungan dari Mataram untuk mengantisipasi dibakarnya lumbung padi Mataram oleh VOC. VOC mengalahkan Mataram dengan menghancurkan lumbung-lumbung padi di Cirebon dan Tegal dengan cara dibakar. Akibatnya, pasukan Mataram yang menyerang VOC kesulitan pangan. Selain itu jarak antara Yogyakarta dengan Batavia, kalahnya persenjataan, dan penyakit malaria menjadi alasan kekalahan Mataram dalam menghadapi VOC.

4.      Terserang penyakit ketika perang
Wabah penyakit sangat menggaggu ketika perang berlangsung. Pengetahuan cara mengobati juga menjadi andil gagalnya perlawanan rakyat terhadap penjajah yang disebabkan penyakit. Seperti ketika Mataram menyerang VOC, para pasukan Mataram banyak yang terserang penyakit Malaria sehingga akibatnya banyak pasukan Mataram yang mati ketika perang berlangsung.

5.      Perlawanan masih bersifat kedaerahan
Dari berbagai faktor yang disebutkan sebelumnya, faktor yang terakhir dan paling berpengaruh ini yang menjadi penyebab kegagalan mengusir penjajah. Perjuangan untuk mengusir penjajahan tidak dilakukan serentak di berbagai daerah. Usaha mengusir penjajah hanya dilakukan oleh daerah yang mendapatkan tekanan penjajah saja. Banyak penguasa beserta rakyat yang masih mementingkan daerah maupun kerajaannya masing-masing.